Saturday, May 2, 2015

THE LONDON DUNGEON

holidaycheck.com
The London Dungeon merupakan perpaduan antara museum sejarah, rumah horor, dan panggung komedi. Pasalnya atraksi-atraksi di London Dungeon menampilkan peragaan bertema sadis namun dengan konsep penuh humor untuk menarik pengunjung dari kelompok usia muda.

Hiburan utama yang ditawarkan oleh London Dungeon adalah pertunjukan reka ulang dari peristiwa-peristiwa kejam dalam sejarah Inggris, antara lain pembunuhan berdarah Sweeney Todd, Bloody Mary, Jack the Ripper, dan peristiwa Black Death serta Gunpowder Plot. Adegan-adegan itu diperagakan oleh aktor dan aktris dengan gaya komedi, didukung perlengkapan teater dan special effect agar terasa lebih hidup.

merdeka.com
Sebagai wahana wisata, London Dungeon pertama kali dibuka pada tahun 1974 oleh Annabel Geddes dan dimaksudkan untuk menjadi museum tentang sejarah kelam London hingga akhirnya diubah menjadi hiburan petualangan bersama para pelakon bayaran. Sekarang, wahana ini dimiliki dan dijalankan oleh Merlin Entertainments. Kunick Leisure Group adalah pemilik wahana itu di tahun 1980an, sebelum dibeli oleh Vardon di tahun 1992.

Pada tahun 1999 Vardon berganti nama menjadi Merlin Entertainments Group setelah dibeli oleh Nick Varney. Pada 31 Januari 2013, London Dungeon pindah dari alamat awalnya selama 39 tahun di Tooley Street di dekat London Bridge, dan pindah ke County Hall di kawasan South Bank, berdekatan dengan London Eye, sehingga lebih dekat ke kawasan wisata lainnya.

garysalter.com
Sebetulnya, sejarah kota London dan Inggris secara keseluruhan mencakup keberadaan ‘dungeon’, yang tidak lain adalah penjara bawah tanah yang dipakai untuk menghukum penjahat-penjahat paling ganas beberapa abad yang lalu.

Pada tahun 2013, London Dungeon berpindah tempat dari lokasi awalnya di Tooley Street ke kawasan sekitar County Hall dan London Eye. Sekarang London Dungeon menampilkan 18 pertunjukan yang diperagakan oleh 20 aktor. Pertunjukan-pertunjukan itu dirancang sedemikian rupa hingga pengunjung merasa seperti berpetualang dalam masa 1000 tahun sejarah Inggris. Ada pula 2 wahana permainan seru dan taman labirin horor yang bisa dicoba oleh pengunjung.

now-here-this.timeout.com
Salah satu atraksi yang paling diminati adalah Blood and Guts' yang menampilkan adegan operasi dengan properti pertunjukan berupa peralatan medis, dan tiruan potongan tubuh seperti yang bisa Anda temui di ruang otopsi. Ada juga reka ulang adegan eksekusi dengan hukuman pancung dan gantung. Jika mau, pengunjung juga bisa mencoba sendiri rasanya 'digantung' atau 'dipancung' dengan kapak. Tetapi bukannya merasa ketakutan, pengunjung justru merasa terhibur. Sesuai dengan slogan London Dungeon, 'fear is a funny thing'. Ketakutan adalah hal yang menyenangkan.

Jika Anda ingin menikmati wisata ini beralamat di County Hall, Westminster Bridge Road, London SE1 7PB. Tempat tersebut buka jam 10.00 – 17.00 waktu setempat. Harga tiket untuk memasuki London Dungeon yaitu dewasa £24.60 dan anak £17.10. Khusus untuk murid sekolah yaitu £22.50.

Untuk mencapainya Anda dapat menggunakan kereta bawah tanah dan turun di stasiun kereta bawah tanah terdekat yaitu Westminster tube station (Circle, Jubilee and District lines) dan Waterloo tube station (Northern, Bakerloo, Waterloo & City lines). Bisa juga menggunakan bus dengan rute 12, 53, 59, 76, 148, 159, 211, 341 (berhenti di Westminster Bridge Road) atau rute 77 dan RV1 (Belvedere Road).  Info labih lanjut Anda bisa mengunjungi laman http://www.thedungeons.com/london/en/


0 komentar:

Post a Comment