expresiku.blogspot.com |
Situ Ciburuy memiliki luas sampai 25 hektar dengan
pulau yang begitu rindang di tengah-tengahnya. Pemandangan alamnya begitu
menakjubkan. Situ Ciburuy kini sudah ditata lebih rapi, antara lain dengan
memperbaiki jalan masuk ke tepi danau. Kita juga bisa menikmati beberapa
fasilitas yang ada di sana, seperti kedai-kedai makanan dan minuman,
buah-buahan, cenderamata, pentas kesenian, rumah makan dan fasilitas untuk
berperahu.
jabarprov.go.id |
Untuk perahu tradisional dengan kapasitas lima
orang, pengunjung cukup membayar Rp 50 ribu untuk satu kali putaran. Ada juga
perahu paket hemat, yakni perahu angsa dan perahu kayuh dengan tarif sewa Rp 20
ribu berkapasitas dua orang untuk satu kali putaran.
Mitos Mitos
Seperti yang kita ketahui bahwa biasanya budaya
peninggalan zaman dahulu selalu meninggalkan mitos-motos yang ada si
sekelilingnya, tak terkecuali Situ Ciburuy ini. berikut adalah beberapa mitos
yang masih beredar di Situ Ciburuy Padalarang.
Ikannya susah dipancing
Ya, bukan hanya pada saat ini, fenomena ini sudah
ada ratusan tahun yang lalu, seperti diabadikan dalam sebuah lagu sunda di atas
yang berjudul Bubuy Bulan. Sebait lirik tersebut memperlihatkan, bahwa
memang ikan di sini sangat susah untuk dipancing. Dan konon, hanya pribumi asli
yang mampu memancing ikan di situ tersebut. Wah, penasaran? Coba saja memancing
di sana hehe..
Ada pusaran di bawah situ
Pada saat-saat tertentu, sering mucul pusaran air
di tengah-tengah situ tersebut, namum kapan terjadinya, masih menjadi misteri.
Dilarang pacaran
Bagi mereka yang berpasangan, terdapat pantangan
untuk mengunjungi situ tersebut, terutama pada hari Jumat dan Sabtu. Konon,
bagi mereka yang keukeuh kesana, maka hubungannya tidak akan langgeng (dikutip dari Sumber)
Sejarah situ Ciburuy memang sangat panjang, di sini
juga terdapat keris, bende (lonceng yang terbuat dari perunggu, kujang) senjata
khas Jawa Barat, trisula, tombak, dan tulisan Jawa kuno yang ditulis Prabu Kian
Santang.
Mitos ini adalah yang ucapan yang ada
turun-temurun, bagi Anda yang ingin menikmati keindahan situ Ciburuy, tidak
usah ragu disebabkan mitos itu, langsung saja datang dan nikmati panorama di
sana.
0 komentar:
Post a Comment