Thursday, April 2, 2015

ELIZABETH TOWER LONDON a.k.a BIG BEN

Big Ben dan Istana Westminster
Big Ben merupakan sebuah bangunan terkenal di dunia yang berlokasi di London Inggris. didesain oleh seorang pengacara dan horologis amatir Edmund Beckett Denison, dan George Airy, seorang Astronom Kerajaan. Jam ini dibuat oleh Edward John Dent, yang menyelesaikannya pada tahun 1854. Namun menara Big Ben belum selesai saat itu sampai tahun 1859.

Menara ini dibangun sebagai bagian dari rencana pembangunan istana baru oleh Charles Barry, setelah Istana Westminster yang lama telah hancur akibat kebakaran pada malam 22 Oktober 1834. Menara ini tingginya 96.3 meter (316 kaki) dan dibangun dengan gaya Gothik Victoria. 61 meter (200 kaki) di bawah jam terbuat dari bata yang dilapisi oleh batu, sedangkan puncak menara ditopang dengan rangka besi yang dibuat dari besi leleh. Menara ini dibangun di atas tanah berukuran 15 meter kali 15 meter, fondasi terbuat dari beton setebal 3 meter (9 kaki), pada kedalaman 4 meter (13 kaki) di bawah permukaan. Semua sisi jam tingginya 55 meter (180 kaki) dari atas tanah.

Karena berubahnya kondisi tanah sejak pembangunannya, Menara Big Ben sedikit miring ke barat laut kurang lebih 220 milimeter (8.66 inci), menara ini miring setiap tahun sebanyak beberapa milimeter ke arah timur dan barat dikarenakan efek thermal.(Sumber)

Ikon Kota London ini merupakan bagian dari Gegung Parlemen Inggris, yang aslinya bernama Clock Tower namun lebih dikenal dengan nama Big Ben. Dinamakan Big Ben karena memiliki bel besar di menaranya. Penggantian namanya menjadi Elizabeth Tower diresmikan oleh Perdana Menteri Inggris, David Cameron.

Penggantian nama ini merupakan rekomendasi anggota Partai Konservatif, Tobias Ellwood, dan diterima oleh anggota parlemen lain. Meski begitu, sebagian besar warga Inggris ternyata tidak menyetujui penggantian nama Big Ben. Sebuah jajak pendapat yang digagas YouGov menemukan bahwa setengah dari warga Inggris menolaknya, dan hanya 30 persen yang setuju. (Sumber)


10 Fakta dari Elizabeth Tower a.k.a Big Ben :
  1.  Nama asli dari bangunan ini sebenarnya adalah The Clock Tower. Big Ben hanyalah nama panggilan yang diberikan untuk lonceng terbesar di menara tersebut, atau dikenal sebagai Great Bell.
  2. Pada 5 Agustus 1976 Big Ben mengalami kerusakan pertama dan terbesar. Bagian dari lonceng hancur karena logam yang sudah tua. Big Ben berhenti selama 9 bulan dan 26 hari - jam ini akhirnya berbunyi kembali pada tanggal 9 Mei 1977, ini adalah kerusakan terlama sejak pembangunannya.
  3. Berdasarkan survey yang dilakukan pada tahun 2008, Big ben merupakan tempat wisatawan yang paling terkenal se-Britania Raya.
  4. Selain terkenal sebagai Big Ben Tower, bangunan ini juga kadang disebut sebagai St. Stephen Tower. Menara ini sebenarnya bisa ditemukan di tengah dari sisi barat House of Parliament.
  5. Big Ben pertama kali berbunyi pada 31 Mei 1859
  6. Ukuran emas latin bisa dijumpai di setiap dasar nomor-nomor jam. Di sana tertulis “Domine Salvam Fac Reginam Nostrum Victoriam Primam:, yang berarti “Oh Tuan, pertama-tama lindungilah Ratu Victoria”.
  7.  Asal nama Big Ben sendiri sebenarnya masih simpang siur. Beberapa meyakini bahwa Clock Tower ini dinamai Big Ben berasal dari nama seorang insinyur teknik sipil sekaligus politikus yang sangat tinggi, Benjamin Hall. Ada lagi yang bilang bahwa nama ini berasak dari Benjamin Caunt, petinju Inggris yang memenangkan turnamen ketika zaman-zaman menara ini menjadi pusat perbincangan di London.
  8. Big Ben berdenting 15 menit sekali. Bahkan bunyi loncengnya bisa terdengar hingga sejauh 8 km.
  9. Sejarah dimulainya Big Ben disambut oleh berbagai permasalahan. Awalnya konstruksi bangunan ini diwarnai dengan keterlambatan akan pengiriman bahan baku bangunan, birokrasi dan isu anggaran. Ditambah lagi, menara ini terlalu kecil untuk ukuran jamnya. Lonceng seberat 16,25 ton juga rusak sehari setelah diuji. ama Big Ben tinggal sejarah sejak diubah nama menjadi Elizabeth Tower sejak 2012 yang lalu.



No comments:

Post a Comment